Muhajirin Ingatkan PKD Luwu Utara Jaga Integritas

    Muhajirin Ingatkan PKD Luwu Utara Jaga Integritas
    Anggota Bawaslu Kabupaten Luwu Utara Muhajirin

    LUWU UTARA - Anggota Bawaslu Kabupaten Luwu Utara Muhajirin, hadiri giat pelantikan PKD kecamatan masamba dan Mappedeceng, Minggu (5/2/2023).

    Muhajirin dalam sambutannya mengatakan bahwa Panwaslu Kelurahan/ Desa harus menjaga integritas, karena modal utama kesuksesan seorang penyelenggara adalah menjaga integritasnya.

    "Saya berharap suatu hari nanti ada jajaran Kecamatan ataupun Kelurahan/ desa yang mampu meneruskan kepemimpinan ditingkat Kabupaten, " ucap Muhajirin.

    Koordinator Divisi PPPS ini juga menambahkan agar Panwaslu Kelurahan/ Desa dapat bersinergi dengan stake holder, baik itu Kepala Desa, PPS, Tokoh Masyarakat dan Tokoh Pemuda diwilayah kerja masing-masing.

    "Bangun sinergitas dengan stake holder, baik itu kepala desa, PPS, tokoh masyarakat dan tokoh pemuda, karena mereka semua merupakan mitra kerja dalam melaksanakan tugas-tugas pengawasan, " pesan Muhajirin.

    Tugas pokok bawaslu hari ini ada 3 yaitu pencegahan, pengawasan penindakan. 

    "Terkait persoalan pengawasan supaya dikordinasikan secara berjenjang dalam hal ini panwaslu kecamatan, bangun etika berlembaga semuanya harus tertib, " tutup Muhajirin.

    bawaslu luwu utara pkd
    Editor Jus

    Editor Jus

    Artikel Sebelumnya

    Buka Rakercab Gerakan Pramuka Luwu Utara,...

    Artikel Berikutnya

    Pantarlih Luwu Utara Akan Dilantik, Cek...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hendri Kampai: Indonesia Dikuasai Oligarki, Jangan Sampai Rakyat Merasa Dijajah 'Kumpeni' Zaman Now
    Hendri Kampai: Kekuasaan, Kesempatan untuk Berbuat Baik atau Kezaliman yang Menghancurkan
    Hendri Kampai: Menjaga  Euforia Harapan
    Danny Dituduh Salahkan Pendahulunya Soal Banjir, Jubir DIA: Jangan Baper, Yang Salah Tata Ruangnya!

    Ikuti Kami