LUWU UTARA - Untuk menciptakan Pemilu dan Pilpres yang adil, jujur dan aman Kapolsek Sabbang turun ke desa-desa.
Hal ini dilakukan mengajak kepala desa dan masyarakat untuk mensukseskan pesta demokrasi 2024.
"Kita mengajak kepala desa se Kecamatan Sabbang Selatan untuk membantuk mensukseskan Pilpres dan Pemilu yang dilaksanakan tanggal 14 Februari 2024 yang adil jujur dan aman, " kata Kapolsek Sabbang Iptu Jusman di dampingi Mustamin Kepala Desa Batu Alang . Jumat (26/1/2024).
Sementara, Camat Sabbang Selatan, Sainuddin mengapresiasi Polsek Sabbang karena intens mendampingi warga untuk menciptakan Pemilu yang aman.
"Apresiasi saya kepada Polsek Sabbang yang selalu hadir di tengah masyarakat memberikan rasa aman dan esukasinya untuk mengajak masyarakat menjaga rasa keamanan di desa, " ungkapnya.