LUWU UTARA - Bawaslu Luwu Utara lakukan rapat Internal bersama Panwaslu Kecamatan jelang Rapat Pleno PPS terkait Rekapitulasi Daftar Pemilih Hasil Pemutakhiran (DPHP), di Sekretariat Bawaslu, Kecamatan Masamba. Selasa (28/3/2023).
Anggota Bawaslu Luwu Utara Muhajirin menyampaikan agar Pleno Rekapitulasi Daftar Pemilih Hasil Pemutakhiran tingkat PPS dapat dimaksimalkan dan juga melalui Rapat internal ini supaya Panwaslu kecamatan dan PKD untuk samakan persepsi.
"Saya harap Pleno tingkat PPS nanti, PKD harus menggunakan wewenangnya dalam menyampaikan hasil pengawasan selama proses Pencoklitan berlangsung dengan memastikan kelengkapan data PKD siap untuk dipaparkan, " harap Muhajirin.
Rapat dihadiri pula ketua Bawaslu Luwu Utara Sriwati Sukma, Ibrahim Umar dan komisioner Panwaslu kecamatan.
Baca juga:
Tony Rosyid: Pemilu Ditunda? No Way!
|